Hologram adalah produk dari teknologi holografi. Hologram terbentuk dari perpaduan dua sinar cahaya yang koheren serta dalam bentuk mikroskopik. Hologram bertindak sebagai gudang informaso optik. Informasi-informasi optik itu kemudian akan membentuk sebuah gambar, pemandangan, atau adegan. Hologra merupakan jelmaan dari gudang informasi (information storage) yang mutakhir. Kelebihan hologram ialah ia mampu menyimpan informasi, yang didalamnya memuat objek-objek tiga dimensi (3D). Tidak hanya objek-objek yang biasa terdapat di foto atau gambat pada umumnya. Seperti yang ada pada skema pemandangan yang sebenarnya. Hologram dari suatu objek yang tersebar dapat direkonstruksi dari bagian kecil keseluruhan gambar. Walaupun, penyusutan dari ukuran hologram, dapat menyebabkan penurunan perspektif dari gambar, resolusi, dan tingkat kecerahan dari gambar.